Ticker

6/recent/ticker-posts

Pengertian Jaringan Komputer dan Manfaatnya




Jaringan komputer merupakan sebuah sistem yang terdiri dari dua atau lebih komputer yang saling terhubung satu sama lain melalui media transmisi atau media komunikasi sehingga dapat saling berkomunikasi seperti berbagi data, aplikasi maupun berbagi perangkat keras komputer. Istilah tersebut juga dapat diartikan sebagai kumpulan sejumlah terminal komunikasi yang terdiri dari dua komputer atau lebih yang saling terhubung.

Tujuan dibuatnya jaringan komputer supaya data informasi yang dibawa transmitter sebagai pengirim, bisa sampai ke pihak penerima receiver dengan tepat dan akurat tanpa kesalahan apapun. Jaringan komputer inilah yang nantinya akan memungkinkan pengguna bisa berkomunikasi dengan yang lain lebih mudah dan praktis.

Untuk membuat jaringan komputer ini, maka router dan switcs memakai beberapa protokol dan algoritma. Sehingga, keduanya bisa bertukar informasi dan bisa membawa data yang diinginkan menuju ke titik akhir.

Setiap titik akhir itu sendiri terkadang dikatakan sebagai host. Bagian ini biasanya punya tanda pengenal yang unik dan biasanya berupa alamat media access control atau alamat IP Address. Alamat ini nanti bisa digunakan sebagai petunjuk sumber atau sebagai tujuan transmisinya. Sedangkan dibagian end point itu nanti bisa meliputi server, telepon, komputer pribadi, dan beberapa hardware jaringan.

Sejarah Singkat Jaringan dan Komputer

Sejak kali pertama ditemukan, sejarah komputer telah berkembang pesat. Begitu pula dengan jaringan di komputer. Sejarah jaringan komputer bermula dari lahirnya konsep jaringan pada tahun 1940-an di Amerika yang digagas oleh sebuah proyek pengembangan komputer MODEL I di laboratorium Bell dan group riset Universitas Harvard yang dipimpin Profesor Howard Aiken.

Proyek tersebut mulanya disebabkan oleh keinginan untuk memanfaatkan sebuah perangkat komputer yang harus dipakai bersama. Untuk mengerjakan beberapa proses tanpa banyak membuang waktu kosong dibuatlah proses beruntun (Batch Processing), sehingga beberapa program bisa dijalankan dalam sebuah komputer dengan kaidah antrian.

Lalu, saat berbagai jenis komputer mulai berkembang pada tahun 1950-an, ditemukanlah super komputer. Akibatnya, sebuah komputer harus melayani beberapa tempat yang tersedia (terminal), untuk itu ditemukan konsep distribusi proses berdasarkan waktu yang dikenal dengan nama TSS (Time Sharing System). 

Maka untuk pertama kalinya bentuk jaringan (network) komputer diaplikasikan.Pada sistem TSS, beberapa terminal akan terhubung secara seri ke sebuah komputer atau perangkat lainnya dalam suatu jaringan (host) komputer. Dalam proses TSS mulai terlihat perpaduan teknologi komputer dan teknologi telekomunikasi lain yang pada awalnya berkembang sendiri-sendiri.

Manfaat Jaringan Komputer

Adanya teknologi jaringan komputer manfaatnya pun dapat dengan mudah dirasakan oleh penggunanya. Berikut ini adalah manfaat jaringan pada komputer :

1. Resource Sharing

Dengan memanfaatkan jaringan komputer, kita bisa lebih mudah melakukan resource sharing tanpa terkendala jarak, Resource sharing sendiri meliputi :

Data Sharing, Dengan adanya jaringan komputer kita dengan mudah berbagi data seperti dokumen, gambar, video, dll, Bahkan berbagi data ke negara yang jauh keberadaannya.

Hardware Sharing, dengan memanfaatkan jaringan komputer saat ini kita bisa menggunakan satu printer untuk digunakan oleh beberapa komputer sekaligus.

Internet Access Sharing, Dengan adanya jaringan komputer, Jaringan yang kecil memungkinkan beberapa komputer berbagi satu koneksi internet. Cukup dengan memanfaatkan perangkat jaringan komputer yaitu router untuk bisa membagi alokasi bandwidth.

2. Memudahkan Komunikasi

Jaringan komputer dapat membantu seseorang untuk berhubungan dengan orang lain dari berbagai negara dengan mudah dengan memanfaatkan teknologi media sosial. Maka konektifitas antar manusia bisa saling terhubung di seluruh dunia.

3. Efisiensi transfer data

Salah satu manfaat jaringan komputer adalah efisiensi. Melalui hal ini, Anda bisa melakukan proses pengiriman data secara cepat dan efisien. Data yang Anda kirim tak hanya cepat sampai, namun juga sangat aman.

4. Performa Kinerja Aplikasi

Sebuah jaringan dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan kinerja dari beberapa aplikasi dengan cara melakukan distribusi tugas komputasi pada beberapa komputer pada jaringan. Sehingga bisa lebih mudah untuk melakukan pembagian tugas.

5. Kemudahan berbagi file

Dengan adanya jaringan, Anda bisa mengakses file yang dimiliki sekaligus file orang lain yang telah disebarluaskan melalui suatu jaringan, semisal internet. Beberapa diantaranya seperti yang dikenal adalah file transfer protocol dan penyimpanan awan.

6. Penyebaran Informasi

Jaringan komputer memungkinkan siapa saja untuk membuat, menyebarkan dan mengakses informasi terbaru kapanpun dan dimanapun tanpa terbatas jarak kota, negara dan benua.


Posting Komentar

0 Komentar